Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Asus

Review Asus ExpertBook P1410CJA, Laptop Bisnis Minimalis

Kali ini kita akan membahas salah satu laptop dari lini produk ExpertBook P series yang ditujukan untuk segmen bisnis pemula. Sebagai laptop bisnis entry level, laptop ini dibekali spesifikasi modern. Mulai dari prosesor Intel Core generasi ke-10, DDR4 4GB, layar anti glare, sampai storage berbasis SSD yang kencang. Selain itu, bobotnya juga relatif ringan yakni 1,6Kg saja. Laptop ini juga punya dimensi yang cukup ringkas, sehingga bisa dengan mudah diselipkan ke dalam tas. Desain Dari sisi desain, ExpertBook P1410CJA sangat mirip sekali, bahkan bisa kami bilang identik dengan seri VivoBook A409. Akan tetapi, tentunya polesan image profesional dengan warna Bespoke Black, hadir menggantikan polesan warna cerah-ceria VivoBook. Di e-commerce, laptop yang satu ini pun dijual di harga yang relatif terjangkau untuk sebuah laptop bisnis. Dengan spesifikasi yang cukup kencang, Anda bisa menebusnya di harga mulai dari Rp6,5 jutaan. Meski murah, spesifikasinya tidak main-main. Dukungan pro

Asus ExpertCenter D500SA, PC Ringkas, Performa Gegas

Bukan hanya laptop, Asus pun tak lupa menggarap segmen PC desktop di pasaran Indonesia. Kali ini, segmen yang digarap adalah segmen usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) sampai ke segmen enterprise skala besar. Ada dua model desktop yang sudah mendarat di pasaran Indonesia yang diumumkan kali ini. Keduanya adalah ExpertCenter D3 Tower D300TA dan ExpertCenter D5 SFF D500SA. ExpertCenter D3 Tower merupakan PC desktop full tower dengan desain minimalis namun tetap penuh fungsi, serta dilengkapi dengan teknologi dan hardware terkini untuk menunjang segala aktivitas bisnis.  Adapun ExpertCenter D5 SFF hadir sebagai PC desktop berukuran kecil yang sangat fleksibel dan powerful, sehingga cocok untuk kantor dengan ruang yang terbatas. Menurut Jimmy Lin, Regional Director Asus Southeast Asia, saat ini PC desktop memiliki peran besar dan belum dapat tergantikan oleh komputer portabel seperti laptop atau mobile workstation. Sebagai perusahaan teknologi yang berangkat dari industri PC deskt

Asus ZenBook S UX393. Ultrabook Premium Berlayar Luas

Dari tiga model laptop segmen consumer premium yang baru-baru ini dirilis Asus, ada salah satu model yang sangat premium dan unik, yakni seri ZenBook S UX393. Ya, laptop yang datang dari lini produk ZenBook S series, alias segmen ZenBook kasta tertinggi yang punya tampilan berkelas ini punya dimensi layar yang beda dari laptop Asus pada umumnya. Layar laptop tersebut kini tampil dengan rasio 3:2. Berkat rasio layar tersebut, ZenBook S (UX393) memiliki ruang kerja yang lebih luas dibandingkan dengan laptop pada umumnya yang mengusung layar 16:9.  Selain itu? Apa lagi yang ditawarkan Asus pada laptop ini? Yuk kita bahas beberapa yang menurut kami sangat menarik. Desain Seperti diketahui, dari semua laptop Asus ZenBook, seri ZenBook S bisa dikatakan sebagai sebagai seri paling berkelas dibandingkan dengan ZenBook Classic dan Flip. Meski tidak mengusung teknologi dua layar seperti ZenBook Duo dan Pro Duo, ZenBook S tetap memiliki ciri khas. Tampilannya yang sangat berkelas membuat se

Asus ZenBook Flip 13 UX363, Laptop Tipis dengan OLED Display

Asus Indonesia kembali memperkenalkan jajaran laptop consumer premium terbarunya yakni seri ZenBook. Tak tanggung-tanggung, kali ini ada 3 model yang diresmikan kehadirannya di pasaran Indonesia. Dari ketiga model ZenBook yang dirilis, versi ZenBook Flip 13 UX363 menurut kami adalah yang paling menarik. Mengapa? Sesuai namanya, laptop yang satu ini merupakan laptop flip alias lipat alias 2-in-1 alias convertibel. Dibandingkan dengan laptop tipe clamshell biasa, tentunya laptop jenis ini menawarkan lebih banyak fungsi. Berbeda dengan desain clamshell, laptop convertible menggunakan engsel khusus yang memungkinkan layarnya dapat diputar hingga 360 derajat. Hal tersebut membuat laptop jadi memiliki lebih dari satu mode penggunaan. Mulai dari laptop hingga menjadi sebuah kanvas digital. Desain ZenBook Flip 13 UX363 merupakan laptop convertible premium yang dilengkapi dengan teknologi terbaru seperti layar OLED beresolusi Full HD untuk kualitas visual luar biasa. Selain itu, desain lapto

Asus ZenBook Duo 14 UX482, Layarnya Kini Ngangkat

Awal tahun 2021, Asus langsung tancap gas, khususnya di lini bisnis PC mereka. Tak tanggung-tanggung, salah satu model pertama yang diperkenalkan dan menjadi pusat perhatian adalah produk yang inovatif. Ya, melanjutkan teknologi yang hadir di ZenBook Duo yang dirilis tahun sebelumnya, produsen asal Taiwan tersebut memperbarui kelebihan yang ditawarkan pada seri sebelumnya itu. Tepat, layarnya. Layar utama latop tersebut kini hadir dengan panel layar IPS 14 inci yang resolusinya Full HD. Sementara, untuk panel layar IPS keduanya yang bernama ScreenPad Plus ini berukuran 12.6 inci dengan resolusi 1920 x 515 pixel. Kedua layarnya juga mendukung fitur sentuhan dan input pena stylus.  Benar sekali. Peningkatan dibanding seri sebelumnya adalah kini kedua layar tersebut mendukung touch. Yang kedua, ScreenPad Plus kini juga hadir dengan dengan rancangan auto-tilt. Dengan begitu, layar keduanya ini otomatis bisa sedikit terangkat hingga 7 derajat. Anda ingat ROG Zephyrus Duo? Ya, di sisi ini

Turnamen Asus ROG Masters APAC Edition Tandingkan CS:GO

Sudah cukup lama sejak Asus menggelar turnamen gaming berskala internasional. Ya, tahun 2017 lalu mereka sempat menggelar ROG Masters yang sayangnya tidak dilanjutkan di tahun-tahun berikutnya. Namun di era pandemi ini, justru perusahaan asal Taiwan tersebut kembali menggelar turnamen gaming skala besar. Tak tanggung-tanggung, turnamen game bertajuk Asus ROG Masters APAC Edition yang digelar kali ini menawarkan hadiah total sebesar 32.600 dolar AS atau sekitar Rp467 juta Rupiah lebih! Ya, mulai bulan Maret hingga April 2021 mendatang, Asus ROG, brand laptop gaming terbesar di Asia Pasifik dan Dunia, untuk pertama kalinya akan menggelar ajang turnamen esports ROG Masters APAC Edition. Sejumlah tim dari 15 negara akan berpartisipasi dalam turnamen Counter-Strike: Global Offensive dan memperebutkan gelar ROG Masters Asia Pacific Edition CS:GO Champion yang pertama.  ROG Masters APAC Edition sendiri akan digelar secara online dan terbuka untuk seluruh gamer di wilayah Asia-Pasifik, t

Harga GeForce RTX 3060 12GB Asus Terungkap. Beredar Maret 2021

Kabar gembira bagi Anda kubu #MendingRakitPC. Asus baru saja mengumumkan rencana mereka untuk memasarkan GPU yang akan menjadi sweet spot dari seri terbaru VGA Nvidia yakni RTX3000 series di pasaran. Tak hanya satu model, total akan ada 6 tipe kartu grafis Nvidia GeForce RTX 3060 akan beredar. Dan akhirnya, lewat sebuah pengumuman siaran pers, harga GeForce RTX 3060 12GB Asus terungkap. Ia akan beredar secara lengkap pada Maret 2021 mendatang. Jajaran produk ini memperluas varian yang ditawarkan dari arsitektur Nvidia Ampere, yang sebelumnya ditampilkan pada GPU varian tertingginya. Setiap model kartu grafis juga digadang-gadang memunculkan kemampuan terbaik dari chipset Nvidia terbaru dengan solusi termal yang canggih, PCB yang disempurnakan, serta desain daya yang kuat. Dengan arsitektur berkekuatan tinggi yang efisien dan merupakan generasi kedua dari Nvidia RTX, GeForce RTX 3060 menghadirkan kemampuan ray-tracing  yang luar biasa dengan didukung Nvidia DLSS dan teknologi lainnya

ZenBook Pro Duo 15 Kini dengan Layar OLED

Dalam ajang bertajuk Be Ahead di CES Las Vegas 2021, Asus mempersembahkan jajaran laptop terbaru mereka. Jajaran laptop tersebut dimulai dari seri ZenBook, VivoBook, TUF hingga ExpertBook, untuk segmen bisnis. Rangkaian produk mutakhir tersebut diperkenalkan oleh Samson Hu, CEO Asus. Seperti diketahui, CES, ajang pameran teknologi terbesar dunia yang selalu berlangsung di awal tahun tersebut merupakan ajang para produsen untuk memperkenalkan berbagai perangkat mutakhir mereka yang akan hadir di tahun yang bersangkutan. Dari sisi Asus, laptop terbaru yang akan mereka gelar ke pasar tahun ini adalah mulai dari ZenBook Pro Duo 15 OLED (UX582), ZenBook Duo 14 (UX482), VivoBook S14 (S435), ExpertBook B9 (B9400 vPro), serta laptop gaming TUF Dash F15.  Asus mengklaim, seluruh laptop terbaru yang mereka perkenalkan kali ini hadir dengan inovasi teknologi terbaru yang akan menjadi standar baru industri laptop dunia. Dari seluruh rangkaian laptop mutakhir untuk berbagai segmen tersebut, s

Asus ROG Flow X13, Laptop Gaming Convertible + External GPU

Di ajang Consumer Electronics Show 2021 yang berlangsung virtual, ASUS memperkenalkan serangkaian lini laptop gaming dengan teknologi dan fitur terkini. Dalam acara peluncuran bertema For Those Who Dare, yang menjadi highlight salah satunya adalah ROG Flow X13. Ya, laptop ini merupakan laptop gaming, tipis, convertible yang bisa menjadi tablet namun punya performa sangat bertenaga ketika disambungkan dengan VGA eksternal. ROG Flow X13 merupakan laptop gaming inovatif terbaru yang ditenagai oleh prosesor hingga AMD Ryzen 9 5980HS serta chip grafis Nvidia GeForce GTX 1650. Berkat kombinasi CPU dan GPU yang sangat efisien, ROG Flow X13 mampu menemani penggunanya hingga 10 jam menggunakan baterai.  Tidak hanya itu, ROG Flow X13 merupakan laptop gaming yang ringkas, ringan, dan sangat portabel, serta dilengkapi dengan fitur USB Power Delivery yang memungkinkan pengisian daya melalui adapter USB Type-C 100W khusus. Berkat adapter tersebut, ROG Flow X13 dapat diisi ulang dayanya dari 0% hi

AMD Radeon 6900XT Segera Hadir di Indonesia

Kabar gembira buat Anda yang masuk dalam golongan orang-orang yang #MendingRakitPC. Asus mengumumkan jajaran seri terbaru kartu grafis ROG Strix dan TUF Gaming AMD Radeon 6900 XT series terbarunya. Sesuai namanya, kartu grafis tersebut menggunakan chip AMD Radeon RX 6900 XT dan arsitektur gaming AMD RDNA 2 yang inovatif yang menandai era baru kekuatan grafis Radeon dan head to head langsung dengan Nvidia GeForce RTX 3000 series. Untuk mendapatkan hasil maksimal dari GPU terbaru yang sangat menarik ini, Asus mengklaim bahwa pihaknya telah bekerja maksimal mengembangkan kartu grafis ROG Strix dan TUF Gaming yang memberikan kinerja tinggi, suhu rendah, dan pengoperasian yang terbilang tenang yang tentunya diharapkan oleh para penggemar. Sebagai gambaran, Radeon RX 6900 XT adalah kartu grafis gaming tercepat yang pernah dibuat AMD. Saat designer Asus mulai membuat sketsa kartu grafis ROG Strix tersebut, kekuatan sesungguhnya dari chip AMD Radeon RX 6900 XT menginspirasi desain sistem pen

Monitor PC Asus Garansi Tukar Unit Baru* (Pakai*)

Kabar gembira bagi kaum pengguna yang lebih memilih “Mending Rakit PC”. Asus, salah satu pemain utama di industri komputer di Indonesia, menghadirkan layanan baru. Khususnya untuk monitor PC desktop yang mereka tawarkan. Ya, menurut keterangan resmi terbarunya, khusus untuk produk monitor PC, mereka menghadirkan layanan yang disebut sebagai Asus Perfect Pixel Warranty. Apa itu? Melalui program ini, pengguna diberikan garansi khusus untuk kerusakan panel LCD monitor PC selama 1 tahun penuh, dengan jaminan penggantian unit baru sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Apa syaratnya? Bagi setiap pengguna yang melakukan pembelian unit resmi Asus LCD monitor PC dengan tipe PA/PG/XG sesudah tanggal 1 Desember 2020, mereka akan secara otomatis mendapatkan jaminan ASUS Perfect Pixel Warranty selama 1 tahun ke depan. Sebagai informasi, setiap pembelian monitor LCD semua tipe, Asus memberikan pada pengguna garansi selama 3 tahun untuk panel LCD monitor sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Da

Unboxing Asus VivoBook A416JA

Kali ini kita akan melihat laptop anyar yang dijual Asus di Indonesia yakni VivoBook A416JA. Laptop tersebut sudah menggunakan prosesor Core generasi ke-10 versi hemat, yakni Core-i3 dengan RAM 4GB dan SSD 512GB. Gak usah pake lama, yuk, kita unboxing laptopnya. Dari sisi kemasan, VivoBook A416 ini sama seperti laptop mainstream Asus lainnya. Sedikit berbeda adalah di bagian dalamnya yang tampak lebih rapi dari biasanya karena ada karton penutup. Kalau kita buka, di bawahnya, tentunya ada laptop yang terbungkus kain. Laptopnya yang kita dapatkan kali ini berwarna abu-abu dengan campuran material logam di atas dan plastik di bawah. Terdapat lubang pendinginan yang cukup besar di area bawah, dua speaker, dan output panas di sisinya. Dari sisi desain, laptop ini tampak serupa dengan seri VivoBook seri terdahulu. Logonya pun masih logo Asus belum Asus VivoBook apalagi yang agak menggeser ke pinggir. Bedanya dengan yang dulu-dulu, ia sudah menggunakan Core 10th Gen dan yang menarik, suda