Langsung ke konten utama

Postingan

Hape Xiaomi Berkamera Leica, Lebih Mahal dari iPhone 14

Xiaomi dikenal sebagai vendor smartphone murah tapi berkualitas. Namun kini sudah tidak seperti itu lagi. Buktinya, Xiaomi punya smartphone yang harganya lebih mahal dari iPhone 14.  Ya, smartphone Xiaomi versi 'mahal' ini adalah Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro. Kedua smartphone tersebut dirilis pada perhelatan global MWC tahun 2023 yang berlangsung di Barcelona. Sebagai gambaran saja, saat ini iPhone 14 dibandrol dengan harga mulai dari Rp16 jutaan. Nah jangan salah. Smartphone terbari dari Xiaomi itu dijual mulai dari harga Rp20 jutan, lho. Kok bisa? Padahal, versi pendahulunya yaitu Xiaomi 12 series saja masih dibandrol dengan harga kurang dari Rp10jutaan saat rilis. Hal ini berbeda jauh jika dibandingkan dengan smartphone Xiaomi 13 yang harganya melambung 2x lipat. Tetapi ternyata, pembeda dari kedua seri tersebut adalah, smartphone flagship Xiaomi 13 kini menggaet Leica, yang merupakan perusahaan kamera mewah dari Jerman. Ya, benar. Kamera mewah. Kamera Xiaomi berk

Acer Nitro 5 Berdesain Elegan, Spesifikasi Jempolan Hadir dengan Intel® Core™ Processors Terbaru

Acer luncurkan laptop dengan spesifikasi terbarunya yaitu Acer Nitro 5 dengan varian Intel® Core™ i7-12700H Processor dan GPU NVIDIA® GeForce® RTX 3050. Dibandingkan versi sebelumnya, laptop ini merupakan versi tertinggi yang juga diluncurkan di Indonesia dari versi GPU NVIDIA® GeForce® RTX 3050 untuk Acer Nitro 5. Mulai dari dukungan 12th Generation Intel® Core™ Processors terbaru dengan grafis NVIDIA® GeForce® RTX 30 Series, hadir dengan upgradeable dual slot SSD NVMe, dual slot RAM dan sebuah slot SATA. Memiliki layar FHD dengan panel Real IPS refresh rate 165 Hz serta sistem termal Inovatif dengan Dual-fan Cooling dan Quad-Exhaust yang menjadi kelebihan dari laptop Acer Nitro 5 ini. Seperti apa sih spesifikasi detail dan performa dari Acer Nitro 5 varian Intel® Core™ i7-12700H Processor dan GPU NVIDIA® GeForce® RTX 3050? Berikut penjelasannya. Hadir dengan Desain yang Elegan Laptop ini nyatanya masih menggunakan warna hitam yang digunakan pada pendahulunya. Namun, diberi sent

ASUS ROG Perkenalkan Jajaran Laptop Gaming 13th Gen

ASUS ROG menjadi brand laptop gaming pertama yang memperkenalkan jajaran lengkap laptop gaming dengan prosesor 13th Gen Intel® Core™ di Indonesia. Rangkaian laptop tersebut terdiri dari laptop gaming paling powerful seperti ROG Strix SCAR Series, hingga yang paling inovatif. Hadir dengan desain convertible serta detachable, ROG Flow Series, semuanya dihadirkan oleh ASUS ROG di Indonesia. “Seperti tahun-tahun sebelumnya, ASUS ROG selalu menjadi yang pertama dan terdepan dalam menghadirkan jajaran laptop gaming berteknologi terkini di Indonesia,” ujar Jimmy Lin, ASUS Southeast Asia Regional Director.  Menurut Jimmy, jajaran laptop gaming ROG tahun ini tidak hanya sekadar tampil dengan pembaruan spesifikasi hardware saja, tetapi juga memiliki tampilan dan fitur baru yang telah dirancang khusus untuk memanjakan para gamer dan kreator. “Kami tidak sabar untuk segera menghadirkan semua jajaran laptop gaming terbaru ini di Indonesia,” ucapnya. Prosesor High Performance 13th Gen In

Review Acer Aspire All in One C22-1700, Desain Ringkas, Performa Tangkas

Lebih komplit dan ringkas, mungkin masih jadi salah satu alasan bagi para pengguna PC All-in-One (AIO) di Indonesia untuk memilih perangkat tersebut. Sebab para pengguna tidak perlu lagi membeli monitor dan PC secara terpisah. Cukup dengan satu perangkat mampu menemani rutinitas para penggunanya. Salah satu perangkat PC AIO yang memiliki sederet spesifikasi andal dan fitur menarik adalah Acer Aspire C22-1700. Aspire C22-1700 sendiri telah diluncurkan oleh Acer pada tahun 2022 lalu. Aspire C22-1700 ditujukan bagi pengguna dari kalangan pelajar dan pekerja kantoran, yang membutuhkan perangkat dengan layar lebar untuk mendukung multitasking yang optimal. Mengusung desain dengan frame yang ramping serta Intel® Core™ Processors generasi ke-12, memungkinkan PC AIO ini menjalankan beragam aplikasi tuntutan pekerjaan ataupun menikmati beragam konten hiburan dengan lancar. Pasalnya, Intel® Core™ Processors i3 generasi ke-12, memiliki 6 cores, 8 threads dengan performa hingga 43% lebih bai

Xiaomi Pad 6 dan 6 Pro Akan Meluncur, Saingan iPad?

Halo sobat Tekno. Xiaomi sebelumnya berhasil dengan produk-produk Xiaomi Pad 5 dan Pad 5 Pro pada tahun 2021 lalu, yang disusul dengan kehadiran Pad 5 Pro 12.4 dan Redmi Pad. Kini, produsen asal negeri Tiongkok tersebut kembali menghadirkan tablet yang lebih up-to-date. Rencananya, model terbaru tersebut akan hadir di quartal kedua 2023 ini. Memiliki nama Xiaomi Pad 6 dan Pad 6 pro, tablet anyar baru itu digadang-gadang akan sanggup bersaing dengan iPad. Benarkah? Bagaimana spesifikasi tablet Xiaomi terbaru kali ini? Mari kita ulas bersama-sama ya: 1. Tampilan Xiaomi Pad 6 dan 6 Pro sertinya akan memiliki layar 11 atau 12 inci yang akan memiliki bezel yang lebih tipis dari sebelumnya. Xiaomi Pad 6 dan Pad 6 pro sama-sama memiliki LCD IPS 11 atau layar AMOLED yang memiliki resolusi 2560x1600 pixel yang didampingi dengan refresh rate 120 atau 144Hz. Pada layar disematkan juga teknologi HDR10+ dan Dolby Vision. Tujuannya tentu agar pengguna mendapatkan pengalaman yang lebih me

Thorchain, Solusi Dari Masalah Centralized Exchange?

Bisnis pertukaran kripto terus berkembang pesat di seluruh dunia. Namun, dengan jatuhnya Cetralized Exchange seperti FTX, muncul pula kekhawatiran tentang keamanan dan ketergantungan.  Inilah saatnya protokol ThorChain masuk ke dalam permainan, membawa solusi terdesentralisasi yang menarik bagi pengguna kripto di seluruh dunia. Seperti apa? ThorChain adalah sebuah protokol terdesentralisasi yang memungkinkan pengguna untuk menukar aset kripto secara langsung tanpa melalui pihak ketiga atau pertukaran pusat. Dengan menggunakan teknologi blockchain dan smart contract, ThorChain dapat menciptakan pasar terdesentralisasi yang aman dan efisien bagi para pengguna. Sebagai gambaran, dalam protokol ThorChain, pengguna dapat menukar aset kripto dengan aset lainnya secara langsung, tanpa perlu menunggu konfirmasi transaksi atau mempercayakan aset mereka kepada pihak ketiga. Selain itu, ThorChain juga menawarkan likuiditas yang tinggi dan biaya yang rendah, membuat pertukaran krip

10 Cryptocurrency Potensial Layak Beli di 2023

Anda tentu sudah pernah mendengar cryptocurrency kan guys? Ya, sejak booming di tahun 2020 sampai akhir 2021 lalu, cryptocurrency dengan Bitcoin sebagai lokomotifnya mendapatkan banyak sekali perhatian dari pengguna. Ya, cryptocurrency atau kripto, dapat menjadi investasi yang baik karena kripto menawarkan potensi keuntungan yang besar dan merupakan aset digital yang dapat diperdagangkan dengan mudah. Kripto juga mampu mempertahankan nilai dalam jangka panjang, terlepas dari fluktuasi pasar yang tajam. Selain itu, kripto memiliki potensi untuk mengalami kenaikan nilai yang signifikan dalam waktu singkat, yang membuatnya menarik bagi investor yang ingin mendapatkan keuntungan jangka pendek.  Selain itu, teknologi blockchain yang mendasari kripto menawarkan keamanan dan transparansi yang tinggi, yang membuatnya menarik bagi investor yang mencari alternatif yang lebih aman untuk investasi tradisional. Meskipun ada risiko yang terkait dengan investasi kripto, seperti volatilita