Meta secara resmi mengakhiri salah satu simbol paling ambisius, sekaligus paling problematis, dari era awal metaverse-nya. Horizon Workrooms, aplikasi VR yang sempat dipromosikan Mark Zuckerberg sebagai “kantor masa depan”, akan dihentikan sebagai aplikasi mandiri mulai 16 Februari 2026.
Bersamaan dengan itu, Meta juga akan menghentikan penjualan layanan Horizon managed services serta SKU komersial Meta Quest pada 20 Februari 2026.
Keputusan ini secara efektif menutup buku pada narasi “metaverse untuk dunia kerja” yang digaungkan Zuckerberg hanya dua bulan sebelum Facebook berganti nama menjadi Meta. Saat itu, Horizon Workrooms dijual sebagai ruang kolaborasi virtual yang memungkinkan karyawan bekerja, rapat, dan berinteraksi tanpa meninggalkan sofa mereka. Realitanya, adopsi nyaris tak pernah mendekati janji.
Penutupan ini terjadi tak lama setelah Meta memangkas sekitar 10 persen tenaga kerja di divisi Reality Labs, setara lebih dari 1.000 karyawan. Di saat yang sama, laporan menyebutkan tiga studio gim VR internal Meta ikut tersapu gelombang PHK, menyusul satu studio lain yang sudah ditutup pada 2024. Ini semakin mempersempit ekosistem konten yang seharusnya menjadi tulang punggung adopsi headset VR.
Bahkan produk unggulan pun tak luput. Meta dilaporkan menghentikan pengembangan lanjutan Supernatural, aplikasi kebugaran VR yang kerap dipuji, serta memangkas tim di balik Batman: Arkham Shadow. Bagi platform yang bergantung pada konten eksklusif untuk membenarkan harga dan kompleksitas perangkat VR, langkah ini adalah sinyal yang sulit diabaikan.
Secara tidak langsung, Meta tampak mengakui pergeseran strategi. CTO Meta Andrew Bosworth menyatakan bahwa tim Horizon akan “menggandakan fokus pada pengalaman Horizon dan tools kreator berbasis AI di mobile”.
Dengan kata lain, metaverse versi Meta kini lebih masuk akal jika hadir di ponsel, tempat pengguna benar-benar ada, ketimbang di ruang rapat virtual yang tak pernah benar-benar hidup.
VR untuk kerja tampaknya menjadi eksperimen mahal yang gagal. Metaverse belum mati, tetapi jelas bukan dalam bentuk yang dulu dijual Meta.


