RRQ mengumumkan sponsor terbarunya, Mobee, sebuah aplikasi pertukaran kripto yang terdaftar dan diawasi oleh BAPPEBTI. Kerjasama ini menegaskan kepercayaan Mobee pada RRQ untuk saling mendukung dalam memberikan dampak positif kepada para gamer dan trader kripto, serta dalam pengembangan industri kripto dan ekosistem esports, baik di dalam negeri maupun global. Kemitraan tersebut merupakan bukti kesamaan visi antara Mobee dan RRQ. Konsistensi RRQ dalam menyediakan platform yang positif bagi gamer dan generasi muda untuk mengasah keterampilan dan mengembangkan bakat mereka, sejalan dengan komitmen Mobee untuk terbuka bagi semua orang yang ingin mengembangkan potensi dan kecerdasan finansial. Mobee sendiri memilih RRQ karena keduanya memiliki kesamaan dalam berpikir ke depan, terus berinovasi, dan menjaga kepercayaan komunitas. Meskipun berasal dari industri yang berbeda, baik Mobee maupun RRQ sama-sama memberikan platform bagi generasi muda untuk mengekspresikan kemampuan dan passion mer...