Langsung ke konten utama

Postingan

Attack on Titan Season 4 Berakhir, Ini Dia Platform Nonton dan Baca Manga Legal

Petualangan Eren Yeager dan temannya di pasukan pengintai mencari kebebasan nampaknya akan segera menemui hasil akhir. Attack on Titan Season 4 yang tayang perdana pada 7 Desember 2020 lalu, sekarang sudah mencapai 17 episode termasuk yang rilis di 29 Maret 2021.  Para pecinta anime Attack on Titan sudah bisa menonton episode 17 dari Season 4 ini di beberapa platform resmi yang menayangkan anime. Nah bagi yang suka menunggu anime ini sampai beres dulu satu season, mereka dapat menontonnya di beberapa platform resmi berikut ini. Apa saja? Pertama-tama, berikut ini kalau Anda ingin menonton secara online: iQIYI Anda ingin platform nonton online secara gratis tetapi tetap legal? iQIYI adalah jawabannya. Anda dapat menontonnya via website dan via aplikasi yang tersedia di Android dan iOS. Pada aplikasi dan websitenya kita dapat menonton Attack on Titan dengan subtitel bahasa Indonesia. Video gratis yang tersedia di platform ini beresolusi sampai dengan 720p. Dan jika Anda penyuka

Asus VivoBook Flip 14, Laptop Touchscreen dengan Intel Grafis Terbaik

Jakarta (29 Maret 2021) – Laptop thin and light dan convertible merupakan segmen yang terus tumbuh berkembang. Dan setelah menghadirkan lini produk ZenBook yang masuk ke dalam kategori laptop ultra tipis, kini giliran segmen convertible yang digarap oleh Asus. Ya, melengkapi kesuksesan lini laptop VivoBook, ASUS memperkenalkan VivoBook Flip 14 TP470 yang merupakan laptop convertible modern yang juga ditenagai oleh prosesor 11th Gen Intel Core. VivoBook Flip 14 TP470 hadir layaknya “kanvas digital” bagi kreator muda kreatif yang membutuhkan laptop convertible powerful dengan dukungan input menggunakan stylus. Sama seperti laptop VivoBook lainnya, VivoBook Flip 14 TP470 juga hadir dengan desain stylish khas kreator muda serta tetap mengedepankan mobilitas. Seperti diketahui, kreator muda yang sangat kreatif membutuhkan perangkat khusus agar kreativitasnya dapat dituangkan menjadi sebuah mahakarya. Laptop dengan desain clamshell standar tentu tidak dapat mengakomodasi kebutuhan tersebu

Kelebihan dan Kekurangan Vivo Y20 2021

Vivo Y20 2021 merupakan ponsel entry level yang merupakan penerus dari Vivo Y20 keluaran tahun 2020 lalu. Ia berada di jajaran ponsel Y20 series, berbarengan dengan model Vivo Y20s dan juga Vivo Y20s G.  Seperti yang sudah-sudah, ponsel Vivo dari Y20 series ini memiliki harga yang ekonomis. Mereka biasanya dipasarkan dengan rentang harga mulai dari Rp2 sampai 3 Jutaan. Untuk Vivo Y20 2021 sendiri dibandrol di harga setara Rp2,094 jutaan. Untuk mengetahui lebih lanjut, mari kita ulas beberapa kelebihan dan kekurangan dari Vivo Y20 2021. Tapi sebelumnya, mari kita lihat perbandingan spesifikasi yang dimiliki Vivo Y20 dan penerusnya, Vivo Y20 versi 2021: Dari tabel perbandingan kedua ponsel yakni Y20 dan Y20 2021, perbedaan yang berarti dari keduanya adalah pada chipset, GPU, CPU serta antarmuka yang digunakan.  Dari segi CPU, ada peningkatan dari Qualcomm SM4250 alias Snapdragon 460 (11 nanometer) ke MediaTek Helio P35 (12 nanometer). Untuk lebih mengenal Vivo Y20, mari kita ulas k

Review Asus ZenBook Duo 14 UX482E, Laptop Dua Layar Makin Canggih

Tak henti-henti Asus membombardir pasar Indonesia dengan laptop terbarunya. Awal tahun ini, mereka langsung menggebrak pasar laptop kelas atas dengan seri ZenBook Tiger Lake atau berprosesor Intel Core generasi ke-11. Tak pakai menunda-nunda, kali ini mereka semakin jauh menggarap pasar laptop premium kelas atas dengan seri terbaru, yang tentunya menggunakan prosesor Intel Tiger Lake tersebut. Ya, kembali, ada tiga model yang diperkenalkan. ZenBook 14 UX435, ZenBook 14 UX435 Ultra Light, dan ZenBook Duo 14 UX481. Dari ketiga model tersebut, tentunya ZenBook Duo 14 UX481 merupakan versi yang paling menarik. Mengapa? Sedikit gambaran. Menjadi insan produktif merupakan cita-cita semua orang karena produktivitas adalah salah satu kunci menuju sukses. Banyak hal yang bisa dilakukan agar dapat selalu produktif setiap saat, salah satunya adalah melakukan multitasking saat bekerja. Sayangnya, sebagian besar perangkat penunjang bekerja dan mobilitas memiliki keterbatasan untuk melakukan mult

Pembaruan Dota 2 Akan Memudahkan Para Beginner

Valve akan menghadirkan update game Dota 2 dengan Patch 7.29. Di dalamnya, terdapat pula hero baru yang mumpuni, khususnya untuk para pemain beginner.  Seperti diketahui, untuk game-game kompetitif seperti Dota 2 dan game berbasis MOBA lainnya, terkadang kondisinya memang sangat tidak ramah, khusus bagi para pemain baru. Sebagai contoh, saat para pemain baru dipasangkan dengan pemain lain yang senior namun mungkin kurang pengertian atau pemaaf terhadap pemula, pemain pemula tersebut biasanya jadi bulan-bulanan. Tentunya hal ini dapat merusak pengalaman bagi pemula yang mungkin akan langsung berhenti bermain game, atau berdasarkan pengalaman sebelumnya bahkan tidak mencoba game tersebut sama sekali di kemudian hari. Karena hal ini Valve memperkenalkan game Dota 2 agar sedikit lebih ramah bagi pemula. Ini tidak berarti bahwa Valve melakukan nerf pada game atau karakter. Valve membuat perubahan pada UI Dota 2 dengan memperkenalkan misi dan hadiah yang semuanya dirancang untuk menyed

Wow! Kopi Ternyata Bisa Bikin Badan Langsing

Kopi sedang marak di kalangan anak muda. Hampir di setiap kota-kota besar kini dibanjiri dengan banyak kafe-kafe lokal yang menyajikan hidangan kopi kekinian bagi pelanggannya.  Siapa sangka jika nikmatnya kopi ini ternyata justru dapat membuat badan langsing? Ilmuwan dari Departemen Fisiologi Universitas Granada (UGR), Spanyol, menemukan bahwa kafein dengan kadar sekitar 3 mg/kg atau jumlah yang setara dengan kopi kental dapat secara signifikan meningkatkan laju pembakaran lemak. Syaratnya, jika kopi tersebut dikonsumsi setengah jam sebelum latihan aerobik. Mereka juga menemukan bahwa jika olahraga dilakukan di sore hari, efek kafein ini akan lebih terasa jika dibandingkan dengan mengonsumsi kopi pagi hari. Dalam studi mereka, yang diterbitkan dalam Journal of International Society of Sports Nutrition, para peneliti mengamati apakah kafein yang merupakan salah satu zat ergogenik yang paling umum dikonsumsi di dunia, dapat meningkatkan kinerja olahraga. Caranya dengan meningka

Asus TUF Dash F15 FX516PR, Laptop Gaming Tipis Tipis

Anda ingin laptop gaming? Tapi nggak mau laptop gaming yang biasa saja, dalam artian bentuknya tebal, bongsor, garang dan performanya gila-gilaan? Tenang, ada solusi untuk Anda. Baru-baru ini Asus menghadirkan laptop gaming modern, thin and light, sudah menggunakan prosesor dan grafis dengan performa tinggi, tapi saat yang sama, hemat energi. Ya, bagi Anda yang butuh laptop keren yang sanggup digunakan untuk berbagai kebutuhan termasuk gaming tipis-tipis, kini ada Asus TUF Dash F15 FX516. Seperti apa?  Hadir sebagai laptop gaming powerful, TUF Dash F15 FX516PR juga mengedepankan mobilitas dengan mengusung desain ringkas, ringan, dan tangguh. Laptop ini dilengkapi berbagai fitur yang membuatnya tampil sebagai laptop all-rounder terbaik di kelasnya. Desain TUF Dash F15 FX516 adalah salah satu laptop gaming yang mengusung desain bodi tipis dan ringan. Ketebalannya tidak lebih dari 1,99cm dan bobotnya tidak lebih dari 2Kg membuatnya mudah untuk dibawa bepergian. Untuk sebuah laptop g