Langsung ke konten utama

Postingan

Harga Xiaomi Mi Gaming Laptop, Murah Tapi Bagus!

Saat meluncurkan smartphone flagship terbaru mereka yakni Mi Mix 2S, Xiaomi memberikan kejutan yang sangat luar biasa bagi penggemarnya di seluruh dunia. Tak tanggung-tanggung, salah satu vendor smartphone terbesar di dunia tersebut membuktikan keseriusannya untuk terjun ke industri notebook. Sudah cukup lama kita mendengar bahwa Xiaomi menghadirkan ultrabook penantang MacBook Air alias Mi Notebook Air. Dan kali ini, sebagai bukti bahwa produsen asal negeri tirai bambu tersebut ingin menguasai seluruh sektor, per 13 April ini mereka menjual Mi Gaming Laptop. Dan yang paling menarik, masih menggunakan DNA yang sama dengan smartphone-nya, harga Xiaomi Mi Gaming Laptop murah tapi bagus! Sebagai contoh, Mi Gaming Laptop diperkuat prosesor Intel Core i7 generasi ketujuh. Ia ditopang oleh dual-channel RAM DDR4 16GB yang bisa dimaksimalkan hingga32 GB. Untuk grafisnya sendiri, ia sudah memakai Nvidia GeForce GTX 1060. Sedang untuk menyimpanan datanya terdapat SSD 256GB serta harddisk

ThinkPad X1 Carbon, Laptop Bisnis 14 Inci Paling Ringan Lenovo

Lenovo menghadirkan notebook terbarunya ke pasaran Indonesia. Salah satunya adalah seri ThinkPad X1 Carbon. Notebook ini digadang-gadang sebagai laptop bisnis 14 inci paling ringan di dunia. Didesain khusus untuk dapat bertahan di kondisi yang ekstrem (lembab, kering, basah, panas, atau kondisi berat lainnya) ThinkPad X1 Carbon terbaru menggabungkan keindahan dan durabilitas yang legendaris, sehingga menciptakan laptop canggih. Dari sisi spesifikasi, notebook yang satu ini diperkuat prosesor Intel Core i7 generasi ke-8 vPro, RAM 16GB LPDDR3, media penyimpanan SSD hingga 1TB, dan kartu grafis Intel UHD 620. Side docking USB-C yang baru memberikan konektivitas yang mulus dan meningkatkan produktivitas dengan glance eye-tracking saat menavigasi konfigurasi multi-monitor. Mikrofon Far Field Communication 360 derajat bisa menjangkau hingga 4 meter, sehingga pengguna tetap dapat menggunakan fitur perintah suara sambil tetap melakukan pekerjaannya. Pengguna dapat men-slide Think

Apple iPhone Baru, Murah Dibanding iPhone X

iPhone X merupakan smartphone flagship yang paling diminati seluruh pengguna smartphone masa kini. Khususnya dari kalangan yang mementingkan gaya, generasi milenials, dan tentunya hardcore fanboys. Kabar gembira, tahun 2018 ini, Apple akan menurunkan harga smartphone generasi terbarunya. Meskipun tidak banyak, namun harga iPhone X kemungkinan akan menjadi harga iPhone yang paling mahal karena versi barunya yang akan datang justru lebih terjangkau buat orang kebanyakan. Menurut analis Digitimes, tahun ini produsen smartphone terpopuler itu akan menghadirkan tiga varian iPhone. Dan berhubung mereka berhasil melakukan negosiasi dengan para partner pemasok komponennya, Manufacturing Bill of Material (MBOM), atau biaya komponen dan perakitan bisa turun 10 persen. Sebagai gambaran, saat ini, MBOM iPhone X mencapai sekitar 400 dolar AS dari harga jual di 999 USD (versi yang paling murah). Baca juga: Tips Membeli Smartphone yang Baik Agar Tidak Salah Pilih   Daftar 10 Smartp

Samsung Galaxy J7 Pro vs Samsung A8 2018, Mending Mana?

Kalau kita perhatikan di pasaran, saat ini ada dua tipe smartphone Samsung yang paling banyak dicari pengguna. Kedua tipe tersebut adalah Samsung A8 2018 dan juga Samsung Galaxy J7 Pro. Keduanya memang hadir untuk segmen yang berbeda. Galaxy J7 Pro lebih ke segmen mainstream, sementara A8 2018 sudah mulai masuk ke entry level premium segment. Ini terlihat jelas dari positioning harga smartphone tersebut. Nah, kalau kita bandingkan, Samsung Galaxy J7 Pro vs Samsung A8 2018, mending mana? Design Dari sisi desain, Galaxy J7 Pro yang hadir di pertehangan 2017 lalu punya material aluminium dengan lapisan kaca di bagian depan. Untuk Galaxy A8, depan belakang berlapis kaca dan bodinya dikelilingi frame aluminium. Yang menarik, dimensi Galaxy A8 lebih kompak dan juga lebih ringan. Namun Galaxy J7 Pro lebih tipis dibanding adiknya tersebut. Display Baik Samsung Galaxy J7 Pro ataupun A8 2018 menggunakan layar jenis Super AMOLED dan berlaips Corning Gorilla Glass. Bedanya, Galaxy

Harga Oppo R15 Hanya Rp6 Jutaan!

Di tengah hiruk pikuknya industri smartphone di seluruh dunia, khususnya di kisaran kurun waktu Maret-April 2018 ini, ada salah satu produk yang sangat menarik dan diantisipasi banyak pengguna. Apalagi kalau bukan Oppo R15. Smartphone besutan si pakar selfie punya spesifikasi yang ciamik, dan juga punya fitur yang sedang kekinian sekali. Layar full view rasio 18:9 dan juga punya poni bagaikan iPhone X! Apalagi harga Oppo R15 Rp6 jutaan juga bisa bikin calon pembeli berpaling ke model yang satu ini. Kenapa? Smartphone berukuran layar 6,28 inci dengan resolusi FullHD+ 2280 x 1080 pixel menggunakan layar tipe AMOLED dan sudah diperkuat oleh lapisan Corning Gorilla Glass 5. Hadir dengan sistem operasi mutakhir, yakni Android 8.1 Oreo dengan lapisan antarmuka ColorOS 5.0, smartphone ini diperkuat oleh prosesor kencang besutan Mediatek. Ya, Mediatek Helio P60, sebuah prosesor octa-core berbasis kombinasi Cortex-A73 dan Cortex-A53, menjanjikan performa yang mumpuni. Apalagi s