Langsung ke konten utama

Postingan

Asus AIO A5 (A5402), All-In-One PC Lengkap untuk di Rumah

Asus kembali memperbarui Asus AIO A5, sebuah komputer all-in-one yang menggabungkan fungsi dan estetika dengan desain yang ramping. PC yang satu ini cocok untuk berbagai keperluan, baik itu untuk produktivitas maupun hiburan.  Perangkat ini menawarkan performa terdepan di kelasnya berkat adopsi prosesor terbaru dan kemampuan memori yang dapat ditingkatkan. Konektivitas yang komprehensif, baik secara kabel maupun nirkabel, menjadikannya pilihan yang serbaguna. Tidak hanya itu, pengalaman multimedia yang luar biasa dengan kualitas audio premium, teknologi noise-cancellation AI, speaker stereo, subwoofer kelas atas, dan dukungan Dolby Atmos membuat Asus AIO A5 menjadi pilihan ideal untuk segala keperluan, baik itu hiburan maupun profesionalisme. "Inovasi Asus tidak hanya berfokus pada laptop tetapi juga pada PC all-in-one, dan Asus AIO A5 adalah contoh nyata dari upaya inovasi kami," ujar Jimmy Lin, Direktur Regional Asus untuk Asia Tenggara. "Asus AIO A5 telah dilengkapi d

Lokasi Oppo Experience Store Terbaru di Tangerang

Oppo Indonesia meresmikan Experience Store baru di kabupaten Tangerang, tepatnya di Supermal Karawaci. Oppo Experience Store Terbaru ini menjadi Oppo Experience Store ke-7 yang dibuka, dengan tujuan memenuhi kebutuhan konsumen, terutama di wilayah Tangerang dan sekitarnya. Dengan luas 180 m2, Oppo Experience Store ini berlokasi di lantai ground floor Supermal Karawaci. Gerai ini memiliki area experience luas, area unboxing, serta area konsultasi dilengkapi dengan sofa dan charging area. Di area experience, produk unggulan seperti A series, Reno series, Find series, dan IoT dipajang secara terpisah. Tujuannya tentu untuk memudahkan konsumen dalam mengenalnya lebih baik.  Tak hanya itu, konsumen juga bisa mencoba produk terbaru Oppo di tahun 2024 seperti Reno11 Series 5G dan Oppo A79 5G di meja experience. Sementara di meja experience IoT, produk seperti Oppo Pad Air, Oppo Pad 2, TWS Enco series, dan smart wearable dipajang untuk dicoba langsung oleh pengunjung. Oppo menyiapkan dua meja

Asus SmartO MD200, Mouse Wireless 4.200 DPI

Asus telah mengumumkan ketersediaan SmartO Mouse MD200, sebuah mouse nirkabel ergonomis yang dilengkapi dengan lingkaran pengangkut elastis, sensor optik 4200 dpi berkinerja tinggi, tombol-tombol yang tahan lama, dan lapisan kaki mouse terbuat dari 100% PTFE. Sebelumnya tersedia dalam opsi warna Secret Black, kini tersedia juga dalam warna Green Tea Latte yang lebih modis dan trendy. Seperti diketahui, mouse adalah aksesoris yang sangat penting bagi pengguna perangkat komputasi. Meskipun touchpad di laptop semakin besar atau layar sudah mendukung layar sentuh, beberapa kegiatan kantor masih lebih nyaman dilakukan dengan menggunakan mouse. Du sisi lain,mouse nirkabel yang ringan, kompak, dan hening adalah solusi bagi pengguna semacam ini. Seperti sebelumnya, mouse ini mendukung konektivitas radio frequency (RF) wireless 2.4GHz atau Bluetooth® 5.0 untuk terhubung ke perangkat. Metode konektivitas ini menawarkan kecepatan throughput data tinggi untuk memastikan respons yang akurat dan beb

Paket Kuota Besar Smartfren untuk Lebaran Tahun Ini

Menyambut momen Ramadan dan Idul Fitri 1445 H, Smartfren terus melakukan optimalisasi jaringan di seluruh wilayah operasionalnya, serta memberikan promo paket data spesial untuk seluruh pelanggannya. Dengan inisiatif yang ditawarkan ini, diharapkan dapat mendukung pelanggan Smartfren dalam memanfaatkan internet untuk mempererat silaturahmi, berbagi, serta mengisi Ramadan dengan 100% kebaikan. Pada masa lebaran ini, Smartfren fokus memperkuat dan melakukan optimalisasi jaringan, antara lain di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur yang menjadi tujuan utama mudik. Optimasi juga dilakukan di berbagai wilayah operasional lainnya yang menjadi jalur utama mudik. "Smartfren melihat bahwa di bulan Ramadan dan menjelang Idul Fitri 1445 H ini, kebutuhan internet pelanggan meningkat, seiring dengan tingginya aktivitas mengakses konten media sosial, aplikasi pesan instan, hingga streaming," ujar Agus Rohmat, VP Network Operations Smartfren. Rohmat menambahkan bahwa dengan optim

Beredar, Ini Spesifikasi dan Harga Resmi Xiaomi 14 di Indonesia

Xiaomi telah mengumumkan peluncuran smartphone terbarunya di Indonesia dengan nama Xiaomi 14. Ini adalah kelanjutan dari seri sebelumnya, Xiaomi 13, dengan kerja sama kembali bersama Leica untuk teknologi kamera. Xiaomi 14 akan tersedia dengan harga Rp11.999.000 dan mulai dijual pada tanggal 29 Maret melalui situs resmi Xiaomi dan platform e-commerce seperti Blibli dan Shopee. Selain itu, perangkat ini juga bisa diperoleh di berbagai outlet offline resmi Xiaomi. Untuk menarik minat konsumen, Xiaomi menawarkan sejumlah promo menarik selama periode penjualan hingga 4 April 2024. Pembeli akan mendapatkan Xiaomi Smart Band 8 Pro secara gratis, poin MAPClub, Blibli tiket rewards, perlindungan tambahan selama 12 bulan, dan cashback hingga Rp1 juta untuk trade-in. Xiaomi 14 menampilkan tiga kamera belakang dengan dukungan lensa optik Leica Summilux. Kamera utama memiliki resolusi 50MP dengan aperture f/1.6, sensor gambar Light Fusion 900, dan dynamic range hingga 13,5 EV. Kemampuan merekam vi

Apple Kembali Digugat Pemerintah AS. Apa Alasannya?

Kementerian Kehakiman Amerika Serikat telah mengajukan gugatan terhadap Apple dengan tuduhan praktik monopoli dan penghambatan persaingan. Dalam gugatannya, pemerintah AS mengklaim bahwa Apple telah menyalahgunakan dominasinya atas ekosistem iPhone untuk mengontrol pengguna dan pengembang aplikasi. Tak hanya itu, Apple juga dituduh menggunakan tindakan ilegal untuk menghalangi aplikasi yang dianggap sebagai ancaman dan membuat produk dari pesaing terlihat kurang baik. Gugatan tersebut juga menegaskan bahwa Apple telah membatasi akses terhadap perangkat keras dan perangkat lunaknya dengan tujuan meningkatkan laba perusahaan, yang menyebabkan pengguna membayar lebih mahal dan menghambat inovasi. "Apple mempertahankan dominasinya bukan karena keunggulannya, tetapi karena perilaku eksklusif yang melanggar hukum," kata Jaksa Agung AS Merrick Garland, dikutip dari BBC. "Pelanggan tidak seharusnya membayar lebih mahal karena perusahaan melanggar hukum." Gugatan tersebut me

1 April, Firstmedia Upgrade Kecepatan Internet

Kabar gembira bagi pengguna Internet di Indonesia. Linknet, Perusahaan penyedia layanan internet fixed broadband dan TV kabel dari FirstMedia, mengumumkan peningkatan kecepatan untuk dua paket internetnya. Ya, per tanggal 1 Aprik mendatang, paket Stream Value dan Joy Value akan ditingkatkan kecepatannya. Adapun peningkatan kecepatan internet akan diberikan kepada para pelanggan lama dan baru yang menggunakan kedua layanan tersebut. Secara detail, pelanggan paket Stream Value akan mendapatkan peningkatan kecepatan dari sebelumnya hingga 40 Mbps menjadi hingga 50 Mbps. Adapun pelanggan paket Joy Value akan mengalami peningkatan kecepatan dari sebelumnya hingga 50 Mbps menjadi hingga 75 Mbps. "Semua peningkatan ini akan dilakukan tanpa biaya tambahan," kata Chief Sales & Marketing Officer PT Link Net Tbk, Ronald Chandra Lesmana. Ronald juga menegaskan bahwa layanan internet LinkNet akan tetap tanpa pembatasan kuota atau FUP (Fair Usage Policy). Kebijakan ini, kata Ronald, be